Rumahmotor.com - Pada dasarnya sangat risih bagi kita pengendara mobil jika terdapat gangguan pada bagian kaca depan mobil terutama ketika mobil tersebut jarang dicuci yang kemudian memunculkan efek jamuran pada mobil. Jamur pada mobil sendiri dapat berefek pada kenyamanaan anda ketika mengemudi yang secara otomatis mengurangi pandangan anda ketika mengendarai mobil anda. Kejadian seperti ini anda akan rasakan efeknya ketika malam hari tiba dimana efek jamur yang menempel pada kaca mobil akan sangat menggangu kita sebagai pengendara.
Baca Juga :
Pada dasarnya gangguan-gangguan yang dihasilkan oleh jamur ini sendiri memiliki penyebabnya masing-masing seperti, perubahan cuaca didaerah anda yang terjadi secara tiba-tiba, pelentakan mobil anda didaerah yang lembab pun menjadi mejadi pemicu tumbuhnya jamur pada kaca mobil anda, selain itu penyebab dari munculnya jamur adalah ketika anda melakukan cuci mobil pada saat siang hari dengan cuaca yang esktra panas dan yang terakhir biasanya bergantung pada kualitas air yang digunakan pada saat mencuci
Jika anda telah mengetahui penyebabnya tentunya kita dapat pula mengatasi persoalan jamur ini, ada beberapa cara yang dapat anda gunakan untuk menghilangkan jamur pada kaca mobil anda, seperti penjelasan berikut ini
Cara Mudah Menghilangkan Jamur Pada Kaca Mobil
Menggunakan Alkohol
Pada cara pertama anda dapat menggunakan alkohol untutk menghilangkan jamur pada kaca mobil, alkohol yang digunakan sendiri dapat menggunakan alkohol yang biasa digunakan untuk membersihkan luka. Untuk penggunaanya pun sangat mudah, caranya anda hanya pelu menyiapkan alkohol dan kain lembut kemudian celupkan kain lembut pada alkohol setelah itu gosokkan kain lembut tersebut yang telah dilumuri alkohol pada kaca yang terdapat jamurnya gosokan secara perlahan hingga bercak jamur menghilang.
Menggunakan Pemutih Pakaian
Pada cara kedua sebenarnya sama dengan cara yang pertama karena hanya berbeda cairan. Untuk cara kedua penggunaan pemutih pakaian tidak hanya bisa menghilangkan jamur pada pakaian tapi bisa juga menghilangkan jamur pada kaca mobil anda. Pengerjaannya pun sama dengan cara pertama namun ada sedikit tambahan ketika telah digosokkan dengan pemutih pakaian anda bisa menyiramnya dengan air biasa supaya lebih bersih.
Menggunakan pasta gigi
Pada cara yang ketiga ini lebih praktis dan murah karena kita hanya menggunakan pasta gigi atau odol. Pada cara ini anda terlebih dahulu membersihkan kaca mobil menggunakan kain lap tidak perlu disiram jika disiram usahkan dikeringkan sekering mungkin. Kemudian oleskan pasta gigi pada kaca mobil anda yang terdapat jamur secara merata, kemudian tunggu hingga mengkering lalu gosok dengan menggunakan air hingga bersih untuk menggosoknya anda dapat menggunakan kain lembut lakukan secara terus menerus hingga jamur tersebut menghilang. Setelah itu keringkan kaca mobil anda dan lihat hasilnya.
Demikian artikel tentang 3 Cara Mudah Menghilangkan Jamur Pada Kaca Mobil dengan Biaya Murah, semoga bisa bermanfaat dan menjadi tambahan referensi buat teman-teman sekalian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar